Kata Penutup
Senang bertemu dengan kalian. Saya Shinden Mihiro dan karya ini juga merupakan novel debut saya.
Izinkan saya berterima kasih kepada kalian karena telah memilih buku ‘Pacarku Berselingkuh dengan Seniorku, jadi Aku Berselingkuh dengan Pacar Seniorku’ ini. Dan juga izinkan saya untuk menyampaikan rasa terima kasih saya kepada kalian karena telah membawa buku ini ke kasir meskipun ada kata memalukan yaitu ‘selingkuh’ di judulnya.
Karya ini mendapatkan hadiah Spesial dalam Kategori Komedi Romantis dan hadiah Manga Comic Walker dalam Kontes Web Novel Kakuyomu ke-6. Meskipun begitu, karya ini masih mengalami beberapa (besar?) perbaikan dan koreksi.
Ngomong-ngomong, para pembaca yang budiman, apakah ada di antara kalian yang pernah dikhianati oleh pacar atau orang yang kalian cintai?
Rasanya sulit, kan? Sakit juga, kan? Kalian jatuh dalam keputusasaan dan merasa ingin mengutuk segala yang ada di dunia, kan?
Betapa berkahnya jika ada seorang wanita yang jadi lebih dekat dengan kalian selama waktu itu dan berjuang bersama kalian?
Jika ditambah lagi, dia adalah wanita yang kalian idam-idamkan selama bertahun-tahun… Dari pemikiran itulah karya ini muncul.
Ngomong-ngomong, untuk kalian semua pembaca yang membaca kata ‘selingkuh’ di judulnya dan mengharapkan perkembangan yang lebih menggairahkan terjadi, saya minta maaf. Saya tidak menganggap kata ‘selingkuh’ di sini memiliki arti yang kuat. (Belum lagi ini adalah novel ringan)
Selain itu, bagi kalian yang dengan marah berpikir, ‘Ini sama sekali bukan komedi romantis!’, harap nantikan hubungan Yuu dan Touko mulai saat ini dan seterusnya. Jika karya ini mendapat dukungan dari pembaca sekalian, saya yakin akan ada perkembangan seperti komedi romantis yang akan memuaskan semua orang…
Terakhir, izinkan saya untuk menulis beberapa kata terima kasih kepada semua orang yang telah membantu saya selama ini.
Pertama, kepada Nakada-sama, yang telah bertanggung jawab untuk merevisi naskah saya dan yang dengan baik hati mengajari saya banyak hal sejak awal.
Selanjutnya, Kagawa Ichigo-sensei, yang dengan ilustrasinya menghidupkan dan mewujudkan, melampaui apa yang saya bayangkan, para karakter dalam cerita.
Juga, kepada Takarano Airando-sensei, yang membuat novel ini menjadi manga dan dengan demikian, memberikan kebebasan gerak pada karakter.
Kepada setiap korektor yang menemukan dan mengoreksi banyak kesalahan saya yang sangat memalukan.
Kepada kalian semua yang mengikuti dan mendukung karya saya dan mengizinkan ‘tulisan’ saya menjadi wujud fisik berupa ‘buku yang dapat kalian pegang di tangan.’ Saya benar-benar sangat berterima kasih.
Dan terakhir, untuk kalian semua yang telah berbaik hati memilih buku ini, kepada yang membaca karya ini sejak WEB novel, kepada semua yang telah membantu mewujudkan karya ini, kepada kalian semua para pembaca yang budiman, saya ucapkan terima kasih yang hangat dan penuh semangat. (Dogeza rasa terima kasih!)
Berkat semuanya-lah impian lama saya untuk ‘mencetak karya saya sendiri sebagai buku’ telah menjadi kenyataan.
Saya berdoa dengan sungguh-sungguh agar buku ini laris manis sehingga kita bisa bertemu lagi di jilid kedua.
P.S.:
Versi manga dari karya ini sedang diserialkan di ‘Komik Bulanan Dengeki Daioh.’
Saya akan sangat berterima kasih jika kalian semua pembaca yang budiman dapat mendukung karya itu juga.