[LN] Kiraware Maou ga Botsuraku Reijou to Koi ni Ochite Nani ga Warui! Volume 3 Chapter 2 Bahasa Indonesia

Tangan Kecil, Hadiah Besar

Chapter Dua: Tangan Kecil, Hadiah Besar


Dua minggu setelah ulang tahun Marie, sekitar tengah hari, Anima, Luina, dan para gadis, semuanya berada di salah satu ruangan di lantai dua. Sebenarnya, mereka sudah ada di sana sejak mereka selesai sarapan. Biasanya, mereka akan bermain di luar, tapi mereka baru-baru ini mulai menghabiskan lebih banyak waktu di dalam ruangan.

Salah satu faktor di balik mereka yang tetap berada di dalam rumah adalah, karena cuaca yang perlahan berubah. Tidak terlalu dingin hingga mereka bisa melihat nafas mereka sendiri, tapi embun pagi sudah sering menjadi tamu di taman mereka. Halaman rumput sering kali cukup licin ketika Luina dan Anima mengangin-anginkan cucian saat gadis-gadis itu tidur. Luina bahkan terpeleset di pagi itu juga, tapi Anima dengan cepat menangkapnya. Anima tidak melakukan sesuatu yang istimewa, tapi tubuh Luina tiba-tiba menjadi lebih hangat dalam pelukan Anima, dan pipinya menjadi merah padam.

Di samping kelakuan pagi hari pasangan itu, meskipun pagi dan malam agak dingin, siang hari masih hangat. Jika berpakaian pantas, menghabiskan waktu di luar sebenarnya menyenangkan. Meski begitu, mereka menghabiskan sepanjang hari di dalam ruangan.

Alasannya sederhana: Marie sudah kecanduan menggambar. Dia juga sangat suka menghabiskan waktu bersama keluarganya, dan tidak satu pun dari mereka yang bisa menolak permintaan dari malaikat kecil yang begitu menggemaskan. Karena itu, mereka berlima sedang duduk mengelilingi meja, semuanya menggambar.

“Aku megambay yambut!”

“Wow!” seru Luina. “Rambut Ibu terlihat sangat bagus, Marie! Warna apa yang akan kamu gunakan selanjutnya?”

“Aku pakai yang meyah cekayang, kayena aku megambay yambut Myukey! Ibu yihat?!”

“Mm-hmm, Ibu lihat.”

Luina memperhatikan saat anak-anak meletakkan kenangan manis dan dunia fantasi mereka di atas kertas dengan bantuan krayon warna-warni. Anima tidak bisa menahan diri untuk tidak tersenyum melihat pemandangan yang damai dan indah.

“Menurutku Ayah tidak fokus.”

“Dia benar-benar tenggelam oleh wajah Ibu, oce?”

Anima segera kembali tersadar saat dua gadis tertuanya menggodanya. Di satu sisi, Myuke menatapnya dengan tatapan main-main, dan di sisi lain, Bram memasang senyum nakal. Anak-anak membantu Anima menjadi lebih baik dalam menggambar, seperti yang mereka janjikan. Akan tidak sopan baginya untuk terus menatap pemandangan alih-alih memberikan perhatian penuh pada gambarnya, jadi dia mengalihkan pandangannya kembali ke karya seninya dan mencoba fokus menggambar.

Di atas kertasnya, ada meja berbentuk unik dengan pusaran berwarna-warni di atasnya. Seharusnya, itu adalah meja makan normal yang diisi dengan masakan Luina yang lezat, tapi itu lebih terlihat seperti bakteri yang telah disorot di sembarang area. Itu tidak bagus dari segi mana pun.

Anima mulai kehilangan harapan bahwa dia akan bisa menggambar. Dia optimis selama sesi latihan pertamanya, tapi dia sudah berada di sesi ketiga. Anak-anak terus mencoba memberinya tip dan trik, tapi dia tidak berkembang sama sekali.

“Maaf, Ayah putus asa…”

Myuke berbalik ke arah Anima yang menyerah dan memberinya senyuman hangat.

“Ayolah, Ayah, kamu bisa melakukannya. Lihat, begini caranya menggambar garis.” Myuke berlari ke samping Anima dan meraih tangannya, yang dibuat rileks agar memungkinkan Myuke memandu gerakannya. Sambil membimbing tangan Anima, Myuke menggambar garis yang indah dan jelas dari lima orang yang duduk mengelilingi meja. “Seperti itu, lihat? Ayah harus rileks dan tidak menekan krayonnya ke kertas. Garisnya akan sempurna jika Ayah melakukannya dengan cara itu.”

“Wow, terima kasih. Kamu adalah guru yang sangat baik.”

“B-Biasa aja,” dia mendengus bangga saat mulutnya melengkung menjadi senyuman dan pipinya memerah.

Cemburu dengan pujian yang didapat Myuke, Bram meraih tangan Anima. “Aku juga akan membantu, oce?”

“Lakukan itu nanti! Ini giliranku sekarang!”

“Berhentilah mencoba mengambil semua pujian untuk diri sendiri, oce?!”

“A-Aku tidak melakukan ini hanya untuk mendapatkan pujian!”

Gadis-gadis itu mulai saling berdebat, dengan Anima terjebak di tengah-tengahnya. Mereka adalah teman baik yang sangat baik untuk benar-benar berkelahi, tapi masih sulit bagi Anima untuk melihat putri-putrinya berdebat karenanya.

“Tidak apa-apa, anak-anak. Ayah bisa menggambar dengan dua tangan. Myuke, kamu tangan kanan Ayah, dan Bram, kamu tangan kiri Ayah.”

Ide Anima sepertinya berhasil. Mereka berhenti saling memelototi, duduk, dan meletakkan tangan kecil mereka di atas tangan Anima yang jauh lebih besar.

“Dan selesai!”

“Kelihatannya bagus, oce?”

Karyanya akhirnya selesai. Yang Anima gambar adalah foto keluarganya yang duduk mengelilingi meja, menikmati jamuan dan mengobrol riang. Itu adalah gambar pesta ulang tahun mereka untuk Marie dua minggu yang lalu.

Sungguh gambar yang bagus sekali, pikir Anima. Meskipun gambar tersebut tidak dapat menyampaikan betapa lezatnya hidangan ulang tahun tersebut, semua orang dalam gambar tersebut memiliki senyum lebar, yang dengan sempurna merangkum suasana di sekitar meja. Hanya dengan melihatnya saja sudah memenuhi dia dengan kenangan indah akan acara tersebut.

“Ternyata jadi sangat bagus, Ayah! Kerja bagus!”

“Ini tidak terlihat seperti benang kusut lagi! Aku sekarang tahu gambar apa itu, oce?!”

Anak-anak melihat gambar yang sudah selesai, merasa puas. Mereka-lah yang telah melakukan sebagian besar pekerjaan, tapi mereka tampak berbahagia untuknya. Tidaklah tepat bagi Anima untuk mengungkitnya.

“Terima kasih, anak-anak. Ayah tidak akan pernah bisa membuat sesuatu yang begitu berharga sendirian.”

“Sama-sama! Beri tahu aku jika Ayah ingin berlatih lagi, oke?”

“Aku suka bermain denganmu, jadi aku selalu ada di sini untuk membantu, oce?” Anima tidak pernah puas dengan senyuman mereka yang menghangatkan hati.

“Aku juga cudah celesai!” umum Marie, dengan bangga mempersembahkan gambarnya. Dia telah menggambar mereka berlima bekerja di ladang, dengan riang memanen sayuran matang dari tanah.

“Itu luar biasa!”

“Dia membuat kita semua luar biasa, oce?”

“Kamu mungkin memiliki apa yang diperlukan untuk menjadi seorang seniman saat besar nanti.”

“Dengar itu, Marie? Semua orang menyukai gambarmu. Kerja bagus.”

Mendengar pujian semua orang membuatnya bangga. Dia dengan cepat melompat dari kursinya.

“Aku tempel di dinding!”

Dengan gambar di tangan, dia bergegas keluar dari ruang bermain. Yang lain bangkit dan mengikutinya ke kamar tidur yang cerah, di mana keempat dindingnya sudah ditutupi dengan berbagai gambar. Salah satu gambar tersebut adalah “bola benang” Anima yang ingin dia buang, tapi Marie menyukainya, sehingga akhirnya gambar itu menjadi dekorasi ruangan.

“Kita sudah memiliki cukup banyak gambar di dinding,” kata Anima. “Kita akan kehabisan tempat untuk menaruh gambar cepat atau lambat.”

“Untung kita memiliki banyak kamar di rumah ini. Kita bisa mulai menggantung gambar kita di kamar lain setelah kamar ini penuh,” jawab Luina.

“Kamu bisa menurunkan gambarku jika kamu ingin meletakkan gambar lain di sini.”

“Kami tidak akan pernah melakukan itu. Marie menyukainya, dan itu adalah kenangan kecil yang menyenangkan.”

Betapa pun memalukannya, gambar aneh itu memiliki banyak makna bagi Anima. Itu mengingatkannya pada kepanikan bahwa dia telah mengkritisi dirinya sendiri pada saat itu, serta pesta berikutnya yang dia ingat lagi dengan senyuman.

“Selain itu,” lanjut Luina, “Aku sangat menyukai gambar itu. Itu memiliki rasa yang unik.”

“Apakah Ibu mencicipinya?”

“Tidak, sayang,” kekeh Luina. “Artinya Ibu sangat menyukai gambarnya.”

“Aku juga menyukainya! Icu ada yasa!”

Anima meletakkan tangannya di atas kepala Marie dan mengacak-acak rambut lembutnya.

“Terima kasih. Ayah juga suka gambarmu, Marie.”

“Aku juga menyukainya! Kita harus meletakkan gambar ini di tempat terbaik di ruangan ini! ”

“Aku suka di posisi ini, oce?” Bram mengetuk dinding tepat di seberang tempat tidur. Itu akan menjadi hal pertama yang mereka lihat setiap kali mereka bangun.

“Aku suka! Aku suka di sana!”

“Ayah rasa, berarti sudah diputuskan.”

Anima berjalan ke lemari untuk mengambil beberapa paku payung, yang disimpan di bagian paling atas lemari sehingga Marie tidak bisa meraihnya. Saat Anima mengambil gambar itu, Marie melompat dengan penuh semangat untuk meraihnya.

“Aku! Akuuu! Biyay akuuuu!”

Meskipun Anima suka memenuhi setiap keinginan putrinya, membiarkan Marie menggunakan paku payung adalah salah satu permintaan yang tidak dapat dia penuhi, karena kesalahan sederhana dapat menyebabkan cedera. Dia tidak ingin membahayakan Marie, tapi Anima juga tidak ingin membuatnya kesal dengan mengatakan tidak. Untungnya, dia punya ide cemerlang di benaknya.

“Bagaimana kalau kita menggantungnya bersama-sama? Kamu pegang gambarnya, sementara Ayah menempelkannya ke dinding. Ayah tahu ini sulit, tapi gadis besar sepertimu bisa melakukannya, kan?”

“Aku bisa! Yihat!”

Dia mendorong kertas ke dinding dengan seluruh tanaganya dan menatap Anima, menunggu Anima untuk memujinya.

“Wow! Itu luar biasa! Siapa yang menduga kalau kamu begitu pandai dalam hal ini?”

“Kamu luar biasa dalam mendorong!”

Semua pujian yang diberikan Anima dan Myuke padanya membuat Marie sangat bahagia. Senyumannya yang besar dan cerah hampir terlalu membuat Anima tidak fokus, tapi dia berhasil memaku dan mengamankan gambar dengan paku payung di masing-masing keempat sudutnya.

“Wooow! Ayah behasil!”

“Terima kasih, Marie. Ayah tidak akan bisa melakukannya tanpa bantuanmu.”

“Sama-sama! Biyay aku bantu lagi!”

Marie memandang Anima dan Luina, berharap ada lebih banyak hal untuk dibantu. Saat berusia empat tahun, Marie memutuskan bahwa inilah saatnya dia merasakan tanggung jawab yang dimiliki seorang gadis besar.

“Hmm. Ibu memiliki sesuatu yang terpikirkan, tapi itu sangat sulit. Apakah menurutmu, kamu siap untuk mengambil cucian dari jemuran bersama Ibu?” tanya Luina.

“Uh-huh! Biyay aku besihkan! Aku bisa!”

Dia meraih tangan Anima dan Luina, mengajak mereka keluar.

“Kami akan merapikan krayon.”

“Kamu bisa melakukannya, Marie, oce?”

Myuke dan Bram melihat mereka pergi. Mereka mencoba memberi Luina lebih banyak waktu pribadi, tapi bukan karena mereka semakin tidak menyukainya. Faktanya, alasannya berlawanan: mereka diam-diam sedang menggambar untuknya. Tiga minggu setelah ulang tahun Marie adalah ulang tahun Luina; dia akan berusia dua puluh satu tahun.

Karena sudah terbiasa dengan konsep pemberian hadiah, Anima sudah mencarikan sesuatu untuknya juga. Dia menyembunyikannya di rak paling atas dari salah satu lemari dapur, dan dengan semangat menunggu hari besar itu. Meskipun itu tempat yang jelas untuk menyembunyikan hadiah, hampir tidak mungkin bagi Luina untuk menemukannya sendiri. Satu-satunya cara yang bisa dia lakukan untuk mencapainya adalah dengan berdiri di atas kursi, dan Anima memastikan dia berada di sisinya setiap kali Luina memasak, tidak memberinya alasan untuk memaksakan diri.

Menjelang ulang tahun Marie benar-benar bencana, tapi persiapan untuk ulang tahun Luina berjalan lancar. Tidak peduli seberapa besar dia menantikan ulang tahun istri tercintanya, setiap hari bahagia yang dia habiskan bersama keluarganya akan selalu tak tergantikan. Daripada khawatir, dia memutuskan untuk menikmati hidupnya saat ini.

“Ayo, Ayah!” Ditarik oleh Marie, mereka bertiga meninggalkan ruangan dan menuju ke taman mereka yang damai. Angin awal musim gugur membawa aroma alam saat mengibarkan pakaian yang dijemur. “Aku mau naik!”

Hups-la!”

Anima mengangkat Marie ke dalam pelukannya sehingga dia bisa meraih cucian.

“Ibu akan memegang keranjangnya,” kata Luina, “jadi bisakah kamu meletakkan pakaian di sana untuk Ibu?”

“Okeeeee!”

Marie dengan cepat menjangkau cucian terdekat, yang kebetulan adalah pakaian dalam Luina. Saat Anima melepaskannya jepitannya, Marie mengangkatnya tinggi-tinggi ke atas, dengan bangga mempersembahkannya pada Anima.

“Ayah, aku mengambilnya!” umum Marie. Luina dengan cepat menghampiri mereka, memerah.

“Mari kita masukkan semuanya ke dalam keranjang, oke?”

Malu dengan celana dalamnya yang diperlihatkan kepada Anima dengan sikap penuh kemenangan, Luina membimbing tangan Marie ke keranjang.

“Okeeee!” Dia memasukkan pakaian dalam Luina ke dalam keranjang, dan melanjutkan ke jemuran berikutnya. “Aku mengambilnya! Lihat, Bu! Ini besay!”

Marie mengangkat celana dalam Anima di depan wajah Luina, yang hanya membuatnya memerah lebih cerah. Meskipun Luina menanganinya hampir setiap hari, itu mungkin membuatnya malu karena terlalu dekat dengan wajahnya.

“Kerja bagus! Sekarang beritahu Ibu, apa yang kita lakukan dengan cucian yang kita lepas?”

“Kita masukkan keyanjang!”

Sama seperti yang dia lakukan dengan celana dalam Luina, dia memasukkan celana dalam Anima ke dalam keranjang. Setelah itu, mereka mengikuti ritme, dengan Anima melepas jepit pakaian saat Marie meraihnya. Setiap kali dia melepaskan pakaian baru, Luina ada di sana memegang keranjang.

Meskipun cucian itu hanya pakaian untuk sehari, cucian itu berasal dari keluarga beranggotakan lima orang, jadi itu masih merupakan jumlah pakaian yang cukup besar—cukup untuk menyebabkan butiran keringat mulai mengalir di wajah Marie. Namun, dia pasti senang dipercaya melakukan sesuatu yang sangat penting, karena dia tidak membiarkan hal itu mempengaruhinya. Dia terus bekerja tanpa jeda singkat, bekerja sekuat tenaga sampai mereka membereskan semua cucian dari jemuran.

“Kita menyelesaikannya dengan sangat cepat berkatmu, Marie.”

“Kamu melakukannya dengan sangat baik, Marie. Ayo, mari minum segelas air.”

Mengenal Marie, dia akan menawarkan bantuan sampai dia pingsan, jadi Anima mencoba menyelipkan istirahat.

“Aku bawa aiy!” usul Marie dengan penuh semangat. Anima takut Marie terlalu memaksakan diri, tapi selain keringat, dia terlihat energik seperti biasanya. Marie selalu makan banyak dan tidur nyenyak setiap malam, jadi tenaganya pasti sudah penuh.

“Kalau begitu, bagaimana kalau kamu membantu Ayah membawa air ke ruang makan?”

“Aku bawa! Ayah, aku bawa aiy! Masuklah!”

“Tentu. Ayah tidak sabar,” jawabnya, lalu masuk ke dalam rumah. Marie segera menyusul dengan secangkir air di tangannya. Dia mendekati Anima dengan langkah kecil dan cepat, menyebabkan air memercik ke sisi cangkir. Dia kehilangan beberapa tetes air di sana-sini saat dia berjalan ke ayahnya yang tercinta, tapi dia mencapai tujuannya tanpa masalah besar.

“Ayah, ini!”

“Terima kasih.” Marie memperhatikan dengan penuh semangat saat Anima mengambil cangkir itu, membawanya ke mulutnya, dan meminum isinya yang menyegarkan. Setelah selesai, Anima menurunkan cangkir untuk memperlihatkan senyum ceria. “Ah, bagus. Sangat enak.”

“Sama-sama!”

“Bukankah kamu senang Ayah menyukainya?” tanya Luina.

“Uh-huh! Aku ingin aiy juga!”

“Ada beberapa air di sini untukmu. Kamu bisa duduk dan meminumnya, oke?”

“Okeeee!”

Anima melihat putrinya yang berharga meneguk secangkir air. Pada saat yang sama, Anima bisa mendengar langkah kaki semakin dan semakin keras. Myuke dan Bram, sumber dari langkah kaki tersebut, menunjukkan senyum bangga saat mereka memasuki ruang makan. Mereka telah menyelesaikan proyek rahasia mereka.

“Kenapa kalian tersenyum indah, anak-anak?”

“Kami sangat bersemangat untuk ulang tahun Ibu, oce?”

“Ibu sebaiknya menantikannya! Kami punya hadiah yang luar biasa untuk Ibu!”

“Aku juga! Aku gadis becay cekayang! Aku juga beyi adiya!”

“Ibu tidak sabar untuk melihatnya!”

“Yaaay! Lalu, lalu, aku akan beyikan adiya untuk Myukey an Brum an Ayah juga!”

“Itu akan bagus, meski ulang tahunku masih laaaama, oce?”

“Tapi itu masih lebih cepat dari ulang tahunku.”

“Heeheehee, apakah kamu takut pada hari aku menginjak usia yang sama denganmu? Jangan khawatir, aku akan mencoba untuk tidak membahasnya terlalu sering, oke?”

“Cih, terserah. Ini hanya akan berlangsung sebentar sampai aku lebih tua darimu lagi.”

“Ayah tidak sabar untuk ulang tahun kalian berdua,” sela Anima. “Kita akan mengadakan pesta besar untuk masing-masing dari kalian.”

“Itu masih agak lama. Tapi, ngomong-ngomong tentang ulang tahun… Ayah bilang kapan Ayah ulang tahun sebelumnya?”

“Oh ya, seingatku kamu belum memberi tahuku kapan waktunya, oce?”

“Sebenarnya, seingatku kamu tidak memberi tahu salah satu dari kami ulang tahunmu. Kuharap kami tidak melewatkannya.”

Anima menggelengkan kepalanya.

“Ayah tidak tahu apakah kita melewatkannya atau tidak. Ayah tidak tahu kapan Ayah lahir.”

“Jangan bilang itu karena kalender duniamu berbeda dengan kalender kami, oce?”

Tidak lama setelah mereka menerima Bram, Anima menjelaskan semuanya padanya. Dia tidak ingin menyembunyikan apa pun dari keluarganya dan, bahkan jika dia ingin menyembunyikannya, akan sangat sulit untuk melakukannya mengingat tanduk di kepalanya. Dia telah memutuskan, bahwa lebih baik untuk menjelaskan semuanya sebelum Bram bertanya kenapa dia terus-menerus menggunakan batu minotaur, jadi Anima telah memberi tahu Bram tentang situasinya. Bram terkejut pada awalnya, tapi dengan cepat menerima apa yang Anima katakan padanya. Secara keseluruhan, tempat kelahiran Anima tidak ada hubungannya dengan hubungan mereka.

“Tidak. Ayah hanya tidak tahu kapan Ayah lahir.”

Anima dibenci oleh keluarganya. Dia sendiri bahkan tidak tahu siapa ibunya, jadi tidak mungkin dia tahu kapan dia lahir.

“Tidak ada adiya untuk Ayah?” ratap Marie. Dia benar-benar ingin merayakan ulang tahun Anima, dan mengetahui betapa besar hal itu membuatnya semakin bahagia. Namun, sayangnya, mereka tidak dapat merayakan ulang tahunnya tanpa mengetahui kapan hari lahirnya itu.

“Aku mengerti!” umum Myuke. “Bagaimana kalau kita merayakannya bersamaan dengan ulang tahun Ibu?!”

“Ooh! Itu jenius, oce?!”

“Itu benar-benar jenius!”

Anima memuji ide tersebut. Membuat keluarganya merayakan ulang tahunnya adalah sesuatu yang dia impikan. Dia sudah bersemangat untuk ulang tahun Luina, tapi sekarang dia sangat gembira agar hari itu tiba.

“Aku akan membuatkan kue ulang tahun terlezat untukmu!” seru Luina.

“Dan aku akan memberimu hadiah terbaik yang pernah ada,” jawab Anima. Anima sudah mendapatkan hadiah untuk Luina, tapi itu akan menjadi rahasia sampai ulang tahunnya. Anima ingin melihat senyumnya yang indah ketika dia memberikan hadiahnya ke Luina pada hari dia berusia dua puluh satu tahun. Dengan membayangkan momen ajaib itu sepanjang waktu, Anima duduk di meja bersama keluarganya saat mereka mengobrol sepanjang sore.

◆◆◆


Setelah makan malam, saat Luina sibuk menghangatkan air mandi, Anima dan para gadis berangkat untuk mencuci piring. Dengan lap, lampu, dan piring kotor di dekatnya, Anima mengambil air dari sumur dan mereka mulai membersihkan piring.

“Ayah, lihat! Aku membuatnya kinclong!”

“Wow! Kamu sangat pandai mencuci piring. Bagaimana punya Ayah?”

“Ayah juga kinclong!”

“Dia tidak bercanda! Itu terlihat seperti baru, Yah!” puji Myuke atas usahanya. Myuke mendapat kesan bahwa kinerja Anima jadi lebih baik ketika dia mendapat pujian, yang mungkin memang begitu. Ketika Anima pertama kali dipanggil ke dunia ini, dia mengira piring bisa dibuang setelah sekali pakai, tapi setelah setengah tahun, dia membersihkannya sampai hampir sempurna.

“Aku sudah selesai, oce?”

Mereka selesai bersih-bersih dalam waktu singkat, lalu membawa piring bersih berkilau kembali ke dapur dan menyimpannya. Setelah itu selesai, mereka semua beristirahat di ruang makan sampai Luina tiba.

“Kamar mandinya sudah siap,” kata Luina pada mereka, dan Anima bangkit dari kursinya.

“Waktunya mandi keluarga besar kita!” umum Anima dengan bersemangat, tapi Myuke hanya menggelengkan kepalanya.

“Aku tidak akan mandi bersama Ayah hari ini.”

“Huh?”

Ekspresi Anima membeku. Dia terduduk di kursi, wajahnya berubah ketakutan. Myuke, yang tidak menyangka kabar itu menghantam Anima begitu keras, menjadi panik. Dia tidak menyangka kalau Ayah tercintanya akan terduduk di kursi, dengan semangatnya yang hancur.

“B-Bukan seperti itu! Itu bukan karena aku tidak ingin mandi bersama Ayah! Aku ingin! Aku benar-benar ingin!”

“Sungguh?!”

“Syukurlah. Bukankah kamu senang, Anima?”

“Setidaknya aku lega.”

Myuke menghela nafas saat Anima kembali dari kematian pikirannya yang sesaat.

“Karena teriak dengan suara keras, apakah Ayah benar-benar berpikir aku akan mengucilkan Ayah seperti itu? Ayah tahu aku tidak akan melakukan itu—Aku juga tidak akan mandi bersama Ibu.”

“Huh?” Ekspresi Luina membeku. Matanya keruh dan mulai melembab. “Apakah kamu membenci Ibu, Myuke?”

Kedua orang tuanya sangat terpukul mendengar kata-kata itu keluar darinya. Fakta bahwa masalah kecil seperti itu menghancurkan mereka menunjukkan betapa mereka sangat mencintai Myuke. Tapi itu bukan berarti dia bisa menyerah.

“Tentu saja tidak. Itu hanya untuk hari ini, oke?”

“Kalau begitu, kenapa kamu tidak ingin mandi bersama Ibu?”

“Aku hanya ingin mandi para cewek malam ini.”

“Ibu juga seorang cewek…”

“M-Maksudku, ya, tapi, umm…” Myuke menekan ibu jarinya ke keningnya, mencoba mencari alasan. “Ah, benar! Kami ingin berlatih berenang! Kami tidak bisa bermain-main di bak mandi jika kita berlima ada di sana, kan?”

“Berbahaya untuk bermain di dalam bak mandi.”

Saat Luina memarahinya, Myuke melihat Bram mengangkat bahunya dengan bingung. Myuke bisa merasakan martabatnya, sebagai anak paling tua dari kedua adiknya, semakin menjauh. Jika dia ingin menghentikan itu, membujuk Luina harus menjadi prioritas utamanya; dia bisa menjelaskan banyak hal kepada Bram nanti.

“Aku tahu. Kami akan berhati-hati. Aku janji tidak akan ada masalah. Aku akan berada di sana untuk mengawasi mereka berdua.”

Keseriusan nada Myuke beresonansi dengan Luina. Menghela nafas kecil, Luina mengangguk.

“Pastikan untuk membasuh dirimu dengan benar, oke?”

“Tentu.”

“Katakan saja jika kamu ingin Ayah bergabung denganmu,” tambah Anima.

“Mengerti. Ayo, waktunya mandi!”

Sambil memegang tangan adik-adiknya, dia menyeret mereka ke ruang ganti. Dia dan Bram dengan cepat melepas pakaian mereka, lalu menunggu dengan sabar sampai Marie melakukan hal yang sama sebelum masuk ke kamar mandi. Ketiganya menembus uap hangat dan perlahan-lahan menenggelamkan diri di air panas yang nyaman.

“Oke, jadi…” kata Myuke, memanggil yang lain.

“Aku siap untuk berlatih gaya punggung atau gaya dada, oce?”

“Apaaaa?”

“Kamu dapat memilih apakah kamu ingin menghadap ke atas atau ke bawah saat berenang. Tapi air ini panas, jadi kamu mungkin sebaiknya menghadap ke atas, oce?”

“Kita sebenarnya tidak akan berlatih renang. Aku mengarangnya sehingga kita bisa masuk ke sini, hanya kita bertiga.”

“Kenapa kamu melakukan itu?” Bram menatap Myuke dengan tatapan penasaran. “Aku suka mandi bersama semua orang, oce?”

“Aku juga. Sebenarnya aku lebih suka seperti itu, tapi ini adalah sesuatu yang tidak bisa kita beri tahukan sama mereka, jadi tahan saja untuk hari ini, oke?”

“Baiklah, ceritakan semua tentang ‘sesuatu’ ini, oke?”

“Aku ingin membicarakan tentang apa yang harus kita lakukan untuk mereka sebagai hadiah.”

Semuanya akhirnya jelas dalam pikiran Bram.

“Ah, mengerti, oce? Aku berpikir untuk menggambar seperti yang kita lakukan untuk hadiah Ibu. Beri tahu aku kalau kamu punya ide lain, oce?”

“Aku akan menggambar untuk Ayah juga, tapi aku ingin melakukan hal lain selain itu. Mereka telah melakukan banyak hal untukku, lho? Sepertinya wajar.”

Anima dan Luina merawat setiap anggota keluarga mereka dengan baik, tapi Myuke mungkin punya lebih banyak alasan untuk berterima kasih kepada mereka daripada orang lain. Dia telah bersama Luina paling lama setelah tiba di panti asuhan pada usia yang sangat muda, dan Luina telah berada di sana bersamanya melalui masa-masa sulit, menghujaninya dengan cinta dan perhatian tanpa henti. Mereka tetap bersama bahkan ketika keluarga Scarlett telah jatuh ke dalam kehancuran, tapi Luina tidak pernah berhenti mendukungnya dalam segala hal yang Myuke lakukan.

Hal yang sama juga berlaku untuk Anima, yang telah menyelamatkannya lebih dari yang bisa dia hitung. Sejak Anima menjadi bagian dari keluarga kecil mereka, Myuke sangat menikmati hidupnya. Mereka, untuk pertama kalinya dalam apa yang terasa seperti keabadian, stabil secara finansial, jadi dia tidak lagi harus mencoba mencari nafkah sebagai Hunter dan menderita di bawah tirani orang dewasa yang ada di Serikat. Dia bisa menghabiskan waktunya bermain dengan adik-adiknya yang menggemaskan.

Dia sangat berterima kasih atas kehidupan bahagia dan tanpa beban yang mereka berikan padanya. Rasa syukur itulah yang membuatnya ingin memberikan sesuatu — sesuatu yang akan membuat mereka bahagia. Keinginannya tersampaikan kepada Bram, yang mengangguk dengan senyum hangat.

“Aku mengerti, Myuke. Aku juga sangat menyukai mereka, oce?”

“Aku juga!”

“Yay! Terima kasih! Aku yakin kita akan memikirkan sesuatu yang luar biasa! Oke, jadi, mari kita mulai dengan beberapa ide.”

Marie mengangkat tangannya saat Myuke membuka sesi tukar pikiran.

“Ya?”

“Begini, begini, aku akan biyang sama meyeka ceyamat uyang tun!”

“Oh, itu ide yang bagus! Ayo lakukan itu!”

“Yaaay!” Marie merayakan kesuksesannya. Myuke sudah berencana untuk melakukan itu, jadi dia membutuhkan sedikit lagi ide lain.

“Bram, apakah kamu memiliki ide?”

“Hmm… Mungkin kita bisa memasak sesuatu, oce?”

“Oh, itu jenius! Tapi, uh… kamu bisa masak?”

“Aku bisa menjadi penguji rasa, oce?”

“Bukan itu yang kita butuhkan sekarang!”

Bram dengan sedih menundukkan kepalanya.

“Percayalah, aku ingin sekali memasak, tapi aku belum pernah memegang pisau sebelumnya, oce? Bagaimana denganmu, Myuke?”

“Tidak, tidak pernah.”

Keduanya cukup sering membantu Luina di dapur, tapi mereka hanya diberi tugas teraman seperti mencuci sayuran dan menyusun meja. Mereka tidak bisa langsung memasak makanan ulang tahun jika mereka tidak tahu caranya menggunakan pisau atau mengoperasikan oven.

“Mungkin kita sebaiknya tidak memasak sama sekali, oce?”

“Ya. Tapi itu ide yang bagus! Terus berpikir!”

Marie kembali mengangkat tangannya tinggi-tinggi ke udara.

“Aku mengelus-elus meyeka!”

“Luar biasa! Ide yang hebat!”

“Kamu berhasil, oce?!”

Bahagia oleh semua pujian, dia, dengan riang, menendang kakinya di dalam air. Sayangnya, bagaimanapun, itu saja tidak akan cukup. Mengucapkan selamat ulang tahun kepada mereka, membelai kepala mereka, memberi mereka gambar… semuanya tampak tidak meriah. Mereka membutuhkan sesuatu yang istimewa, sesuatu yang akan menjadikan mereka orang tua paling bahagia di dunia.

“Apa yang harus kita lakukan…?”

“Itu pertanyaan yang bagus, oce?”

Myuke dan Bram duduk di tepi bak mandi dengan menyilangkan lengan, tenggelam dalam pikirannya. Mengikuti gaya mereka, Marie dengan cepat mengambil posisi yang sama. Kemudian, tiba-tiba, Myuke memecah formasi, hampir melompat keluar dari air ketika dia mendengar pintu ruang ganti terbuka. Dia menekan satu jari ke bibirnya dan menatap adik-adiknya dengan serius. Bram mengangguk tanpa suara, dan Marie menekan bibirnya dengan kedua tangan.

“Kami membawakan kalian pakaian bersih!”

“Apakah kalian baik-baik saja?”

Luina dan Anima berteriak dari ruang ganti. Sebagai tanggapan, Marie melepaskan tangannya dari mulutnya.

“Enang, ada aku!” teriaknya balik.

“Benarkah?! Itu baru gadis Ayah!” sorak Anima. “Jangan takut untuk memberitahu Ayah jika kalian ingin Ayah bergabung bersama kalian, oke?”

“Hanya kita bertiga hari ini, is dah!”

“Ayah bisa meringkuk di sudut sehingga kalian bisa memercikkan air dengan bebas,” ujar Anima. Mandi bersama keluarganya jelas merupakan puncak dari hari-harinya. Myuke tidak ingin melukai perasaan Anima, tapi dia harus menguatkan dirinya dan tetap waspada. Diskusi mereka itu hal yang penting agar bisa mendapatkan hadiah ulang tahun terbaik untuk Anima.

“Kami baik-baik saja untuk hari ini. Ayah dan Ibu sebaiknya santailah saja atau semacamnya.”

Segera setelah mengatakan itu, Myuke membeku. Dia mendapat pencerahan.

“Kamu dengar itu,” kata Luina. “Ayo kita duduk di ruang makan.”

“Kurasa kita bisa melakukan itu…”

Beberapa saat setelah mereka meninggalkan ruang ganti, Myuke menoleh ke adik-adiknya.

“Aku tahu tatapan itu. Tolong beritahu aku kalau kau mendapatkan ide, oce?”

“Ya. Aku baru saja mendapatkan ide yang luar biasa.”

Dengan bangga membusungkan dadanya, Myuke membagikan rencananya. Setelah selesai, dua orang lainnya menatapnya dengan kagum.

“Wow, itu jenius! Aku yakin itu akan berhasil, oce?!”

“Myukey jenus!”

“Sudah jelas, kan? Maksudku, aku-lah yang tertua.”

Dia jelas menikmati semua kekaguman yang dia dapatkan. Bahkan lebih dari itu, dia akan menikmati senyum senang Luina dan Anima ketika mereka menerima hadiah ulang tahun spesial mereka.

◆◆◆


Beberapa hari kemudian, Anima sangat bersemangat saat dia dan Luina mencuci pakaian, menikmati sinar mentari pagi yang lembut sepanjang waktu. Dia dalam suasana hati yang luar biasa karena hari ini adalah hari yang sangat spesial baginya: ulang tahun dia dan Luina.

Kami akan menjadikan hari ini hari yang tidak akan pernah kami lupakan! soraknya pada diri sendiri, dengan mengepalkan tangan di depan wajahnya.

“Umm, Anima?” panggil Luina dengan gugup. Berbalik, Anima melihat sedikit rona di pipi Luina. Sedikit kekhawatiran muncul di benak Anima.

“Wajahmu merah. Apa kamu baik-baik saja?”

Jika tidak, maka Anima akan segera membatalkan perayaan ulang tahun mereka; kesehatan Luina jauh lebih penting daripada pesta apa pun. Anima akan membawanya ke kamar dan membaringkannya, lalu memanggil dokter terbaik di kota—bukan, tapi terbaik di negara untuk merawatnya.

“Tidak, aku baik-baik saja.”

“Oh, oke. Baguslah kalau begitu.”

Meskipun itu adalah berita bagus, itu tidak menjawab pertanyaan sebenarnya. Jika Luina tidak sakit, kenapa pipinya memliki sedikit warna merah muda?

“Maukah kamu meletakkan celana dalamku…?”

Anima memperhatikan tangannya sedniri dengan baik dan menyadari bahwa dia memang sedang memegangi celana dalam Luina, memegangnya beberapa inci dari wajahnya. Untuk yang tidak tahu, itu bahkan bisa terlihat seperti dia sedang memenuhi fetish yang menyimpang dan cabul. Tidak peduli seberapa dekat dia dan Luina, dia pasti telah benar-benar sinting untuk menyerah pada nafsun sebegitunya pada hari ulang tahun pasangannya yang penting. Hal terakhir yang Anima tidak ingin terjadi adalah, Luina meninggalkannya karena dia pikir Anima itu semacam orang aneh yang sudah tidak tertolong lagi.

“I-Ini bukan seperti yang terlihat! Aku tidak sedang melakukan sesuatu yang aneh dengan celana dalammu, sumpah! Aku bersumpah…” rengek Anima dengan sedih.

Luina melangkah ke depan dan memeluk tangannya dengan senyuman.

“Jangan khawatir, aku tidak marah.”

“B-Benarkah?”

“Benar. Jadi tolong, jangan gelisah—tersenyumlah. Aku suka senyum indahmu, dan sayang sekali menghabiskan hari istimewa ini dengan muram.”

“Luina…” Dia benar. Acara istimewa seperti itu tidak dimaksudkan untuk sedih atau khawatir, melainkan untuk senyuman bahagia dan cinta. “Seperti ini?”

Dia melihat ke arah Luina dan perlahan-lahan melengkungkan ujung mulutnya.

“Itu agak kaku.”

“Lalu bagaimana dengan ini?”

Dia membuat seluruh wajahnya tersenyum, dan menunggu penilaian Luina. Luina benar-benar manis ketika dia tersenyum, tapi penampilannya yang serius dan sedang berpikir saat dia memeriksa wajah Anima juga menggemaskan. Berjarak begitu dekat dengan istrinya membuat senyum alami di wajahnya. Melihat itu, Luina terkekeh.

“Itu dia. Itu tidak pernah membosankan.”

“Aku senang mendengarnya.”

Senyuman Anima semakin melebar. Dia ingin sekali berbicara dengan Luina, tapi mereka harus terus menjemur cucian untuk dikeringkan. Jika tidak, mereka, pada akhirnya, akan terlambat sarapan, meninggalkan putri mereka yang tercinta kelaparan.

Setelah selesai menjemur, mereka kembali ke dapur. Saat Anima sibuk membuat sandwich ham dan keju dengan selada, Luina menyiapkan sepanci sup kacang. Menjadi saksi, atas kemahiran dapur istrinya, membuat Anima terpesona.

“Bisakah kamu membangunkan anak-anak?” pinta Luina. “Aku akan menyiapkan meja saat kamu melakukannya.”

“Tentu saja.”

Anima dalam diam memasuki kamar tidur, berhenti sejenak untuk mengagumi ketiga malaikat kecilnya saat mereka menikmati mimpi indah mereka. Dia bisa saja menghabiskan sepanjang hari mendengarkan simfoni tenang dari suara nafas mereka yang damai, tapi sarapan paling baik disantap saat masih hangat.

“Bangun dan bersemangatlah, anak-anak,” bisiknya. “Sudah pagi.”

“Bwah!”

Yang mengejutkan, Myuke langsung duduk di atas tempat tidur. Sambil memberikan tepukan imajiner pada dirinya sendiri atas keefektifan salam paginya, Myuke berbalik ke arah Bram dan mulai mengguncangnya dengan keras.

“Bangun!” seru Myuke, suaranya yang tajam memenuhi ruangan.

“Hmmm oce…”

“Hrmnrmnrm…”

Myuke menoleh ke arah adik-adiknya, yang sama-sama terjaga, tapi masih setengah sadar.

“Hari ini adalah harinya!”

Mata mereka terbuka lebar dan mereka bergegas turun dari tempat tidur, bergegas ke lemari untuk berganti pakaian.

“Umm, apa yang sedang kalian lakukan?” tanya Anima.

“Aku ganti pakaian sendiri! Aku gadis becay!”

“M-Mengesankan. Anak pintar…”

Anima benar-benar bingung, tapi ketiganya telah selesai berganti pakaian sebelum dia sempat menebak apa yang sedang terjadi.

“Ayo pergi, Ayah!”

Myuke meraih tangannya dan menyeretnya keluar kamar. Mereka dengan cepat sampai di ruang makan, di mana Luina baru saja selesai menata meja dan mengeluarkan makanan. Melihat Anima dan para gadis menyerbu ke ruang makan membuatnya benar-benar lengah.

“Ke-Kenapa terburu-buru begitu, anak-anak?”

“Ini pagi, kan?! Dan itu sarapan kami, kan?!”

“Benar, ya…”

“Fiuh, bagus…”

Myuke menghela napas lega, lalu bertukar pandangan sekilas dengan adik-adiknya. Mereka mengangguk, lalu ketiganya membuka mulut, dan…

“Selamat ulang tahun, Ibu dan Ayah!”

“Kami punya hadiah yang luar biasa untuk kalian, oce?”

“Makanlah sarapan kalian, lalu pergilah kencan!”

Keduanya terlalu kaget untuk bergerak.

“Kencan?” tanya Luina.

“Kalian para gadis ingin jalan-jalan setelah sarapan? Tak masalah sih.”

“Tidak!” Myuke menggelengkan kepalanya. “Hanya Ayah dan Ibu!”

“Tetaplah di luar sampai besok pagi! Ini hari ulang tahun kalian, jadi bersenang-senanglah, oce?!”

“Nunduk! Nunduk! Aku beyay!”

Masih bingung, pasangan itu berjongkok untuk membiarkan Marie mengelus kepala mereka. Bram dan Myuke mengikutinya, semakin mengacak-acak rambut mereka.

“Terima kasih untuk hadiah yang luar biasa ini,” kata Luina saat dia dan Anima berdiri kembali.

“Ya, terima kasih. Kalian benar-benar berusaha keras untuk ini, dan Ayah menghargai itu. Sungguh, hanya saja…”

Anima memotong kalimatnya sendiri. Dia benar-benar tidak ingin mengatakan apa yang ada di pikirannya, meskipun melihat sekilas ke ekspresi gelisah Luina menegaskan kalau Luina juga merasakan hal yang sama.

“Kalian tidak menyukai hadiah kami?” tanya Myuke dengan ekspresi khawatir di wajahnya, menyadari ada sesuatu yang salah. Namun, Anima, langsung menggelengkan kepalanya.

“Tidak, kami menyukainya! Benarkan, Luina?”

“Ya, kami berdua sangat senang dengan hadiah kalian yang luar biasa bijaksana. Kami hanya bertanya-tanya… Apakah kalian akan baik-baik saja ditinggal sendiri?”

Mereka berdua mengkhawatirkan anak-anak. Berkencan adalah mimpi yang menjadi kenyataan bagi mereka, dan mereka sangat gembira karena anak-anak  mengetahui itu dan menawarkan mereka kesempatan untuk melakukannya. Meski begitu, meninggalkan tiga anak sendirian di rumah bukanlah sesuatu yang bisa mereka setujui tanpa berpikir dua kali.

“Aku bica cendiyi! Umuyku empat!”

“Biar aku pinjam batu kadal api itu dan aku akan membuat air mandinya jadi hangat dalam waktu singkat!”

“Jika ada orang jahat yang datang ke sini, aku akan mengusir mereka dengan batu Naga Giok milikku, oce?”

Anak-anak mencoba untuk berunding dengan mereka, tapi tampaknya itu tidak terlalu berpengaruh; Anima dan Luina masih sangat mengkhawatirkan mereka. Namun, terlepas dari kekhawatiran mereka, mereka tahu bahwa menolak kebaikan putri mereka akan sangat menyakiti putri mereka. Mereka harus mempercayai kesanggupan anak-anak mereka. Setelah hening sejenak, Luina tersenyum hangat dan mengangguk.

“Terima kasih, anak-anak,” katanya. “Ayah dan Ibu pasti akan bersenang-senang di kencan kami.”

“Ya, terima kasih. Itu sangat berarti.”

Kebahagiaan yang terpancar dari senyum lebar para gadis itu hampir membutakan.

“Bagus! Sekarang cepat makan!”

“Jangan dikunyah! Kalian tidak akan punya waktu untuk dihabiskan bersama jika kalian mengunyah, oce?”

Mereka duduk di meja dan sarapan terburu-buru. Saat mereka selesai, Myuke melompat dari kursinya dan meraih tangan Luina, menariknya ke arah kamar tidur.

“Ayo, ayo lanjutkan! Ibu ingin berdandan untuk kencan Ibu, kan?!”

“Tapi piringnya…”

“Kami akan membereskannya nanti!”

“Aku tidak perlu berganti pakaian, jadi Aku bisa membantu mencucinya.”

“Kami akan mencuci piying dengan Ayah!”

Dengan diberikannya perintah dari Marie, mereka pergi mencuci piring. Setelah semuanya dibersihkan dan dikeringkan, Anima meletakkannya kembali ke lemari kaca, dengan cepat mengambil hadiahnya dari rak paling atas dan menyembunyikannya di jubahnya.

“Kami cudah mencuci!” umum Marie sekeras yang dia bisa. Dia dan yang lainnya mungkin mencoba bertingkah lebih ceria dari biasanya untuk meredakan kekhawatiran orang tua mereka.

Anima mengulurkan tangan dan mengelus kepala Marie karena sudah menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Saat dia selesai, Luina menuruni tangga, mengenakan atasan putih longgar dan rok panjang berwarna merah tua. Itu adalah pakaian yang pernah dia lihat Luina sering pakai tapi entah kenapa, itu membuatnya terlihat lebih cantik dari sebelumnya. Terpesona oleh istrinya yang cantik, dia baru tersadar dari lamunannya akibat desakan dari Myuke.

“Aku tahu Ibu cantik, tapi berhentilah ngiler dan pergilah! Kalian punya tempat untuk dikunjungi, ingat?!”

“Semakin lama kalian tinggal di sini, semakin sedikit waktu yang kalian miliki untuk berciuman, oce?!”

“Da-dah!”

Dengan ketiga putri mereka mendesak mereka keluar rumah, Anima dan Luina berangkat untuk kencan pertama mereka.


Kiraware Maou ga Botsuraku Reijou to Koi ni Ochite Nani ga Warui! Bahasa Indonesia [LN]

Kiraware Maou ga Botsuraku Reijou to Koi ni Ochite Nani ga Warui! Bahasa Indonesia [LN]

Why Shouldn’t a Detestable Demon Lord Fall in Love?!
Score 9.1
Status: Completed Type: Author: Artist: Released: 2018 Native Language: Jepang
Ini adalah kisah tentang Raja Iblis yang dibenci dan istri barunya yang luar biasa, seorang gadis miskin! Raja Iblis kita, Anima, adalah yang terkuat di seluruh dunia, ditakuti oleh penghuni dunia. Dia terpaksa menghabiskan hari-harinya dalam kesendirian sampai, secara tiba-tiba, dia dipanggil ke dunia lain! Orang yang memanggilnya tidak lain adalah Luina, seorang gadis yang sangat miskin yang menjalankan panti asuhan. Keduanya dengan cepat jatuh cinta, dengan Anima yang bersumpah akan menggunakan kekuatannya untuk melindungi keluarga barunya! https://poll.fm/11222312

Comment

Options

not work with dark mode
Reset